KPU dan DPR Rapat Bahas Anggaran Pemilu 2024 Hari Ini

Jakarta -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Komisi II DPR akan kembali menggelar rapat konsinyasi guna menyepakati anggaran Pemilu 2024 hari ini di kompleks parlemen, Rabu (15/6).

Komisioner KPU, Yulianto Sudrajat mengatakan rapat konsinyasi terutama akan membahas sejumlah alokasi anggaran di luar tahapan Pemilu 2024. Beberapa di antaranya seperti perbaikan infrastruktur, pengadaan kantor dan gedung KPU di daerah.

"Kemarin kan terkait dengan dukungan non-tahapan seperti akan verifikasi kembali untuk perbaikan sarana infrastruktur, perbaikan kantor, pembangunan gedung dan kantor," kata dia kepada wartawan usai peluncuran tahapan pemilu di kantor KPU, Jakarta, Selasa (14/6) malam.

Menurut Drajat, rapat konsinyasi digelar usai pihaknya bertemu dan menerima masukan dari perwakilan KPU seluruh daerah.

Rapat rencananya akan diwakili oleh Ketua KPU Hasyim Asy'ari dan Sekjen Bernad Dermawan Sutrisno. Kepada DPR, keduanya akan membeberkan sejumlah alasan alokasi pos anggaran Pemilu untuk perbaikan dan pengadaan kantor KPU di daerah.

"Maka KPU juga akan menyampaikan bahwa kebutuhan dukungan-dukungan terhadap tahapan itu juga akan sangat penting," katanya.

Meski belum ditetapkan, DPR, KPU, dan pemerintah disebut telah menyepakati efisiensi anggaran Pemilu 2024 di angka Rp76,6 triliun. Angka itu didapat setelah beberapa kali dilakukan revisi.

Drajat meyakini jumlah itu tak akan kembali direvisi. Namun, pihaknya mengaku diminta untuk memberikan rasionalisasi terutama khusus untuk perbaikan dan pengadaan kantor KPU.

KPU sebelumnya mencatat setidaknya 200 kantor perwakilan mereka di daerah belum berstatus permanen. Meski persoalan itu telah diusulkan kepada DPR dan pemerintah, Mendagri Tito Karnavian meminta agar permintaan itu dikaji ulang.(cnn)

TERKAIT